Syalom
semuanya,,,
Puji Tuhan hari
ini qt boleh diijinkan Tuhan untuk belajar bersama tentang ”latihan menghapal
ayat-ayat Firman Tuhan”.
Kita semua pasti
sudah tahu bahwa Firman Tuhan merupakan nafas hidup orang percaya,karena Firman
itu sendiri adalah perkataan yang berasal dari Tuhan.
Menghafal Firman Tuhan (Mazmur
119:11; Efesus 6:17) adalah latihan dasar sebagai prajurit Yesus Kristus.
Dengan memiliki kedisiplinan yang tinggi dalam menghafal ayat maka dijamin kita
akan senantiasa lebih kuat dalam menghadapi peperangan rohani.
Sebagai
contoh,Tuhan Yesus sendiri sudah mampu
menghapal banyak ayat Alkitab sejak kanak-kanak. Injil Lukas
mencatat bahwa pada usia dua belas tahun saja Yesus dengan cakap bersoal jawab
dengan para ahli taurat(lukas 2:46-47).Bukan sekedar menghapal saja,tapi
memahami dan mengaplikasikan Firman Tuhan.Terbukti saat Tuhan Yesus menghadapi
iblis(saat pencobaan di padang gurun),Dia tidak menghardik atau menggunakan
kekuataan-Nya,tapi cukup menggunakan Firman Tuhan yang tertulis(Lukas 4:1-13
ayat penekanan 4,8,12).Berkali-kali dalam Injil kita akan menemukan Yesus
mengutip firman Tuhan saat mengajar, misalnya dalam Matius 12:3,5; 19:4; 22:31.
Meski Yesus ialah Tuhan, Sang Penulis Alkitab, saat itu Dia sedang mengutip
perkataan Alkitab yang dihafalkan-Nya sebagaimanusia.
Pentingnya Mengingat/Menghafalkan Ayat-Ayat Firman Tuhan Bagi Seorang Murid (Mat 4:4)
Pentingnya Mengingat/Menghafalkan Ayat-Ayat Firman Tuhan Bagi Seorang Murid (Mat 4:4)
Sama
seperti tubuh jasmani yang membutuhkan roti(dll),demikian juga tubuh rohani
kita membutuhkan makanan jasmani yaitu firman Tuhan,sebagai energi dan
perlindungan protektif dalam menjalani peperangan rohani(keinginan
daging,godaan iblis).Jika kekurangan energi maka tubuh rohani kita tidak lagi
punya daya tahan kuat untuk menghadapi berbagai tantangan yang bisa melemahkan
bahkan menghancurkan kondisi spiritual kita.jadi,Dengan
membaca,mengingat dan menghapal firman Tuhan,tubuh rohani kita akan selalu
dikuatkan, diteguhkan, di beri kelegaan dan disegarkan sama seperti pohon yg
ditanam ditepi aliran air (Mazmur
1:1-3).selain itu,dengan menghapal firman Tuhan=halnya dgn memegang dan
memelihara janji-Nya(ams7:1-3).
1. “Berpeganglah pada perintahku, dan engkau akan hidup; simpanlah ajaranku seperti biji matamu” Ams 7:2
Tuhan mengatakan untuk menyimpan ajaranNya seperti kita menjaga biji mata kita sendiri. Kita akan melindungi mata kita sedemikian rupa apabila ada sesuatu yang mengganggu atau akan menyakiti mata kita. Seperti itulah yang Tuhan inginkan ketika kita menyimpan ajaranNya.
*courtesy of PelitaHidup.comDengan membaca Firman Tuhan setiap hari serta menghapalnya, maka kita menjaga FirmanNya tetap hidup di dalam hati kita..
2. “Tambatkanlah semuanya itu pada jarimu, dan tulislah itu pada loh hatimu” Ams 7:3
Tuhan juga memerintahkan untuk menambatkannya pada jari kita. Ini berarti bahwa kita harus membuat agar FirmanNya dapat lekat dalam hidup kita, dan tidak terlepas dari kehidupan kita. Jika ada sesuatu yang terikat pada jari kita maka kita akan selalu teringat akan benda tersebut. Tuhan juga mau agar kita selalu ingat bahwa ada Firman Tuhan yang selalu lekat dalam loh hati kita yang bisa dijadikan rhema dalam dalam pekerjaan, kepada keluarga, lingkungan, teman dan lainnya,.Dengan begitu kita tidak akan mudah lupa akan apa yang menjadi perintah dan janji Tuhan.
Mengapa Kita Sebagai Murid-Murid Tuhan Harus
Mengulang-Ulang Ayat-Ayat Firman Tuhan Dalam Kehidupan Kita
·
Karena dgn menghapal =menabung/menyimpan
kekuatan rohani untuk waktu-waktu darurat(ams7:2a)
·
memperkuat iman(hos 6:3)àjanji Tuhanàpercaya n
berharap
·
menjadi alat yang Tuhan pakai untuk membimbing
kita(Maz 119:105)
·
menstimulasi kita untuk terus merenungkan
Firman Tuhan(Maz 1:2)
·
menolong kita untuk melawan
dosa-dosa serta bujukan iblis
·
supaya pikiran kita tidak dipenuhi
dg pikiran negatif.
hal
duniawià hidup dipengaruhi keinginan daging
firman
tuhanà tumbuh
subur dan berbuah serta mencerminkan kasih Kristus
·
menolong kita mengatasi rasa kuatir,
takut, emosi yang meluap-luap
·
memberi keberanian untuk bersaksi
tanpa malu-malu
·
memberi kehidupan rohani yang lebih
sehat(Maz 19:8)
Kendala-Kendala
Dalam Mengingat Firman Tuhan? Bagaimana Solusinya?
Kendalanya Cuma 1 yaitu diri kita.
·
Malas
·
Rendah diri
·
Tidak disiplin waktu
·
Terlalu sibuk
Solusinya:
·
Ada kemauan
·
Belajar disiplin waktu
·
Setelah dihafal
langsung dipraktekkan misalnya, ayat “tetaplah berdoa” ( 1 Tes. 5 : 17) krn sebenarnya bukan teorinya
tapi bagaimana kita bisa menerapkan firman dlm keseharian kita
Cara-cara
praktis dalam menghafalkan ayat-ayat Firman Tuhan
·
Hapal setiap hari 1
ayat
·
Menggunakan alat
bantu(mis potongan kertas atau hp,dll)
Jadi sebagai murid –
murid-Nya, mari kita mulai belajar menghafalkan firman-Nya, karena dengan
menghafalkan firman-Nya, kita bisa mengetahui perintah, larangan dan janji-Nya
dalam kehidupan kita,amin.
Tuhan Yesus
Memberkati.
File_ Pmk
Katharos_Persekutuan Doa Sunday._12 Agustus 2012
Tidak ada komentar:
Posting Komentar