PELAYAN TUHAN BERHENTI BELAJAR KATHAROS BERHENTI BERTUMBUH ( The servant of God stop learning stop growing katharos )

Senin, 02 Mei 2016

Philadelphia_PDS PMK KATHAROS 06 SEPTEMBER 2015








PHILADELPHIA
(1 Sam.18:1-5 ; 1 Sam.20:1-43)
Tujuan :        
1.    Mengerti makna Philadelphia yang sesungguhnya, supaya setiap pelayan Tuhan memahami bahwa ada ikatan kasih yang erat yang mengikat satu sama lain.
2.    Bagaimana cara mempertahankan hubungan kasih persaudaraan dalam keluarga rohani.

A.           Kehidupan Daud dan Yonatan sebelum 1 samuel 18:1-5
Daud
Yonatan
·      1Sam.17:45
·      1Sam.17:37a
·      Seorang gembala,  anak bungsu Isai dari 8 bersaudara.
·      Dipilih oleh Allah untuk menjadi raja menggantikan Saul.
·   1Sam.13:6
·   1Sa.13:10
·   anak Saul, raja Israel saat itu
·   Putra Mahkota dan calon tunggal pengganti posisi Saul.

                       
            Jika kita renungkan baik-baik, ada persamaan dalam kehidupan Daud dan Yonatan pada 1Sam.17 dan 1Sam.13, yaitu Daud dan Yonatan ketika berperang, mereka sama-sama mengandalkan Tuhan. itu adalah bukti bahwa mereka mengenal Tuhan dan mereka percaya hanya kepada Tuhan. Dengan kata lain roh mereka masing-masing telah berpaut pada Roh Allah. Roh yang sama pasti akan tarik menarik. Ketika roh 1 orang dengan yang lain terikat dengan sumber yang sama, maka roh akan mengenali roh yang sama ketika bertemu. Roh Daud yang dipimpin oleh Roh Allah akan terikat dengan roh Yonatan yang juga dipimpin oleh Allah, sehingga ada tarik menarik disitu. Itu sebabnya dalam alkitab terjemahan “bahasa Indonesia sehari-hari” dikatakan “tertarik”. Akhirnya mereka menjadi keduanya terikata dalam satu hubungan, yang dalam hal ini adalah KASIH PERSAUDARAAN.  


Ayat (1) : “Ketika Daud habis berbicara dengan Saul, [berpadulah] [jiwa] Yonatan dan [Jiwa] Daud; dan Yonatan [mengasihi] dia seperti jiwanya sendiri.”
NET : “When David had finished talking with Saul, Jonathan and David became bound together in close friendship. Jonathan loved David as much as he did his own life”.
·      Berpadu àbecame bound together” artinya terjadi ikatan bersama diantara keduanya (terikat)
Berpadu jiwa àbecame bound together in close friendship” artinya terikat dalam sebuah persahabatan.
Ikatan apa yang mengikat mereka..? “Yonatan mengasihi dia seperti jiwanya sendiri”.
Ketika Yonatan dan Daud terikat dalam sebuah persahabatan Yonatan pun mengasihi Daud seperti dirinya sendiri, itu berarti bahwa ikatan kasihlah yang mengikat mereka.

·      Mengasihi à Dari bahasa Ibrani “ahav”. Biasanya dipakai untuk menggambarkan kasih serta kemurahan Allah dalam hubungan perjanjian dengan umatNya. Atau kasih yang mendalam dari orang tua kepada anaknya. Ex: ambraham kepada Ishak, atau Yakub kepada Yusuf. Dengan demikian kasih Yonatan keoada Daud adalah Kasih persaudaraan. Kasih ini timbul dari kualitas iman dalam diri Daud yang dilihat oleh Yonatan, begitupun sebaliknya. Baik Daud dan Yonatan, mereka sama-sama mengasihi Allah, kasih Allah ada dalam diri mereka, inilah yang menyatukan hati mereka.

Ayat (3) : “Yonatan[mengikat perjanjian] dengan Daud, karena ia mengasihi Daud sperti dirinya sendiri”.
·      Perjanjian à Persetujuan yang sungguh-sungguh mengenai hubungan kedua pihak yang abadi (hubungan persahabatan/persaudaraan Daun dan Yonatan)
Dalam bahasa Ibrani => maka bersama-sama sebagai rasa setia kawan.
Yonatan mengikat perjanjian dengan Daud, karena kasihnya kepada Daud. Mereka mengikat perjanjian dihadapan Allah (1Sam. 20:23,42). Perjanjian mereka menjadi tanda kesetiaan dalam persahabatan mereka.
+
Ayat (4) : “Yonatan menanggalkan [jubah] yang dipakainya, dan memberikannya kepada Daud, juga [baju perangnya], sampai pedangnya, panahnya, dan ikat pinggangnya]”.
·      Jubah dan perlengkapan perang à Lambang kehormatan dan kedudukan. Jubah dapat juga sebagai Lambang jabatan khusus. Ex: imam besar/raja.
·      Baju perang à merupakan hak istimewa para bangsawan (1Sam 17:38, 1 Raj.22:34). Selain itu, perpindahan jubah juga dapat merupakan sebagai tanda perpindahan otoritas. Misalnya, pakaian harun kepada anaknya Eleazar (bil.20:24-28). Dengan kata lain Yonatan menyadari bahwa Daud adalah raja yang diurapi oleh Allah yang akan menggantikan Saul, ayahnya.  

Perjanjian Daud dan Yonatan
            Saul sudah memiliki rencana untuk membunuh Daud, sebab Saul iri dengan setiap keberhasilan Daud dalam setiap pertempuran. Saul tidak ingin jika yang menjadi raja atas bangsa Israel adalah Daud, sehingga Saul ingin sekali membunuhnya. Daud yang takut akan dibunuh Saul bertemu dengan Yonatan, dan ia memberitahukan tentang niat Saul yang ingin membunuh dirinya (1Sam.20:1-3). Maka inilah dimana bukti perjanjian antara Daud dan Yonatan, dimana Yonatan bersedia untuk menolong Daud dari rencana pembunuhan yang dirancangkan Saul (1 Sam 20). Bahkan Yonatan sendiri hampir dibunuh oleh karena membela Daud (1Sam.20:33).

Isi perjanjian :
·        Yonatan bersedia untuk membantu Daud, apapu yang dikehendaki Daud, Yonatan bersedia untuk melakukannya. (1Sam20:3)
·        Mereka berjanji untuk saling setia dan mengasihi satu sama lain, bahkan sampai pada keturunan-keturunan mereka masing-masing. (1Sam20:16,42).

Dasar perjanjian Daud dan Yonatan : ayat 23 à perjanjian yang dilakukan mereka serahkan pada Tuhan, dan Tuhan yang akan menjaga perjanjian mereka. (ayat 42).
  

Apa itu Filadelfia..???
Filadelfia berasal dari gabungan kata Fhileo yang artinya kasih tulus dan murni tanpa menuntut imbalan apa-apa atau balasan dan Delfho yang artinya ikatan persaudaraan yang kuat atau erat. Sehingga filadelfia merupakan kata yang menggambarkan ikatan kasih persaudaraan yang kuat. Dalam 1Sam.18:1, dikatakan “berpadulah jiwa Yonatan dan jiwa Daud”. Saat jiwa mereka berpadu disitulah terjadi yang namanya “Filadelfia”. Ikatan yang terjadi adalah ikatan Kasih Persaudaran, dan ikatan itu akan diikat sendiri oleh Allah karena Roh Allah yang ada didalam hati kita.

Bagaimana dengan PMK Katharos..???
Dalam PMK Katharos, kita mempunyai satu ruangan yang selalu kita pakai untuk beribadah dan berkumpul bersama. Yaitu ruangan “Filadelfia”. Dalam ruangan tersebut kita saling berkumpul dan beribadah bersama, dan dalam ruangan itu pula jiwa kita sudah berpadu. Dalam ruangan itu kita menjadi satu saudara yang telah diikat oleh tali kasih Tuhan Yesus Kristus sendiri. Tidak heran jika diantara kita merasakan kenyamanan jika kita sedang berkumpul bersama. Apalagi ketika diantara kita sedang ada yang sakit dan bermasalah, kitapun dapat merasakan hal yang sama. Selain itu, jika ada salah satu diantara kita yang sedang dalam masalah, bukan suatu kebetulan salah satu diantara kita juga mendapat mimpi yang berkaitan dengan masalah yang sedang dihadapi saudara kita. itu semua oleh karena kita sudah terikat. Roh kita sudah berpadu. Sama seperti Yonatan yang begitu bersusah hati ketika dia tau bahwa Saul, ayahnya hendahk membunuh Daud (1Sam.20:34). 
Sama seperti Daud dan Yonatan. Apakah mereka pernah bertemu sebelumnya..?? atau apakah mereka pernah berbincang-bincang sebelumnya..?? tentu semuanya belum terjadi. Tapi mengapa ketika pertama kali Yonatan melihat Daud. Ia langsung mengasihi Daud bahkan seperti dirinya sendiri..?? seperti yang sudah dijelaskan sebelumnya, bahwa hal yang membuat jiwa mereka berpadu adalah roh mereka sudah terikat pada Roh Allah. Begitu juga dengan kita di PMK Katharos, hal yang membuat jiwa kita berpadu adalah karena kita sama-sama memiliki Roh Allah, kita sama-sama mengenal dan percaya pada Tuhan Yesus Kristus. Untuk itu tanpa kita sadari, kita sudah memiliki suatu ikatan yang tidak dapat diputuskan begitu saja, dan ikatan itu adalah ikatan Kasih. Sampai kapanpun dan dimanapun kita berada ikatan itu akan tetap ada. Jiwa kita selalu berpadu satu dengan yang lain, walaupun mungkin kita sudah berada di kota asal masing-masing.
Seperti halnya janji Yonatan dan Daud, bahwa Tuhan yang akan selalu mengikat perjanjian mereka sampai pada keturunan-keturunan mereka masing-masing. Tuhan yang akan selalu menyertai dan menjaga ikatan itu sampai selama-lamanya (1Sam.20:23,42). Di PMK Katharos mulai dari kakak-kakak alumni sampai kita sekarang ini, masih tetap terikat, sebab Tuhan yang ada diantara kita, yang senantiasa menjaga dan mengikat kita dengan tali kasihNya.  
Daud dan Yonatan saat ketika mereka akan berpisah, mereka bercium-ciuman dan bertangis-tangisan, dan mereka percaya dimanapun mereka berada Tuhan akan selalu menyertai mereka dan keturunan-keturunan mereka selamanya (1Sam.20:41-43). Bukankah hal demikian juga terjadi pada PMK Katharos..??? hal yang tidak bisa dipungkiri saat dimana kita telah menyelesaikan study kita, tentu kita juga akan kembali ke kota asal masing untuk mencari pekerjaan dll, tapi percayalah bahwa ikatan tali Kasih Tuhan akan selalu mempersatukan kita sampai pada generaasi-generasi berikutnya. aminn….!!!  

Bagaimana cara mempertahankan hubungan kasih persaudaraan dalam keluarga rohani..??
1.    Harus dekat dengan sumber kasih
Sumber Kasih yaitu Tuhan Yesus Kristus. Saat kita tetap dekat sumbernya, maka pasti Tuhan Yesus Kristus yang akan selalu menjaga ikatan persaudaraan kita (1Sam 20:23,42). Senantiasa bangun HDPT.
2.    Berusaha untuk  selalu menjaga kasih persaudaraan.
Banyak hal yang bisa dilakukan untuk menjaga kasih persaudaraan diantara kita. salah satunya dengan adanya keterbukaan. Daud saat dia tau Saul ayahnya Yonatan ingin membunuhnya, dia menceritakan hal itu pada Yonatan (1Sam20:1-3). Disitu ada keterbukaan antara Daud dan Yonatan. Kitapun demikian, untuk dapat menjaga sebuah ikatan persaudaraan maka harus ada keterbukaan satu dengan yang lain, sehingga tidak ada celah bagi iblis untuk mengintimidasi kita dan menghancurkan ikatan persaudaraan kita.
3.    Saling mendoakan

Tidak ada komentar:

Posting Komentar